Nama lapangan futsal yang merupakan salah satu terunik di dunia ini adalah Adidas Futsal Park. Lapangan ini dikatakan unik karena berlokasi di lantai paling atas, tepatnya di lantai 10 gedung perbelanjaan Tokyu Toyoko di distrik Shibuya, Tokyo.
Lapangan Futsal ini dibuka pada tahun 2001 untuk menyambut Piala Dunia 2002 dimana Jepang dan Korea Selatan menjadi tuan rumah perhelatan akbar kejuaraan sepakbola tersebut. Salah satu tujuan membangun lapangan futsal ini adalah untuk mempromosikan miniatur dari lapangan sepakbola.
Sesuai dengan namanya, lapangan futsal ini dibuat oleh Adidas untuk memberikan lokasi yang nyaman bagi penduduk setempat untuk berlatih kemampuan mereka dalam keterampilan sepakbola maupun futsal. Banyak liga remaja dan kompetisi setempat menggunakan lapangan ini, namun ada juga kesempatan orang asing untuk menggunakan lapangan Adidas Futsal Park.
Baca juga: Teknik Dasar Bermain Futsal
Bermacam kompetisi digelar di lapangan ini tiap bulannya. Salah satu kompetisi yang paling populer untuk kalangan dewasa adalah "Beer Cup" dimana tim datang bersama-sama untuk turnamen santai dan merayakan dengan bir sebelum, selama dan sesudah pertandingan.
Bila Anda tidak punya waktu untuk bergabung dengan turnamen atau sekedar bermain futsal di lapangan Adidas Futsal Park, tempat ini sangat layak untuk dikunjungi sebagai tempat yang patut diapresiasi atas kreatifitas orang Jepang mengatasi ruang terbatas di kota besar.
Baca juga: Daftar Alamat Lapangan Futsal Di Seluruh Indonesia
Baca juga: Daftar Alamat Lapangan Futsal Di Seluruh Indonesia
Gambar oleh Curt Smith / CC BY 2.0
0 Response to "Adidas Futsal Park, Lapangan Futsal Unik Di Jepang"
Post a Comment