Lapangan Futsal Tifosi Sport Center Duren Sawit



Bagi Anda pecinta futsal yang tinggal di sekitar Duren Sawit, Anda pasti sudah mengenal lapangan futsal Tifosi Sport Center (TSC). Alamat lapangan ini berada di Jalan Raden Inten II Blok A No. 30-31 Perum Pemda DKI,Duren Sawit, Jakarta Timur. Letaknya sangat strategis di pinggir jalan raya dan mudah ditemukan. Hanya saja terakhir saya ke sana pada awal bulan Desember 2015 ini, plang TIfosi Sport Center agak tertutup daun pohon yang rindang.

Total ada 9 lapangan futsal yang terbagi dalam dua bangunan, pada bangunan pertama yang terletak di dekat pinggir jalan memiliki 4 lapangan futsal, satu lapangan dapat digunakan untuk bermain basket. Sisa lapangan futsal yang lain ada di gedung bagian belakang,

Lapangan yang bertipe indoor ini memiliki kualitas lantai lapangan yang sangat baik dengan bahan Polypropylen. Sirkulasi udara di TSC juga sangat baik, tidak pengap walaupun dipenuhi pengunjung. Lapangan di TSC merupakan salah satu arena futsal dengan standar internasional FIFA (Baca juga: Ukuran Lapangan Futsal Standar Nasional dan Internasional).

Anda dapat bermain di lapangan ini hingga malam hari, jam operasional TSC mulai jam 9 pagi hingga jam 11 malam tiap harinya. Harga juga sangat terjangkau, bahkan bisa dibilang cukup murah dengan kualitas lapangan yang sangat baik. Anda dapat mengeluarkan uang sewa sebesar 125 ribu sampai 250 ribu untuk main satu jam. Bagi Anda berstatus pelajar dan mahasiswa serta komunitas diberi harga khusus.

Fasilitas di TSC juga cukup lengkap, mulai dari tempat parkir untuk kendaraan motor dan mobil dilengkapi petugas keamanan parkir. Biaya parkir juga sangat murah, tidak dipatok berapa lama Anda parkir (untuk motor). 

Selain itu juga tersedia toilet yang terjaga kebersihannya, begitu juga dengan ruang gantinya. Kamar mandi pun menyediakan shower air panas dan dingin. Di pinggir lapangan disediakan tempat untuk penonton atau untuk Anda yang menunggu giliran untuk bermain. Sambil menunggu, Anda juga dapat menikmati Hotspot Wifi di sini. Satu lagi, saya melihat ada ATM bersama yang disediakan oleh pengelola, letaknya berdekatan dengan kasir.

Tifosi Sport Center juga memiliki akademi futsal yang diberi nama Tifosi Futsal Academy (lihat juga Daftar Sekolah dan Akademi Futsal Di Jakarta). Tempat yang dimiliki presenter olahraga terkenal Tio Nugroho ini juga digunakan untuk berlatih modern dance dan capoeira (beladiri asal Brazil). Selain itu cabang olahraga lain dapat menggunakan lapangan ini seperti basket dan voli. Anda yang ingin mengadakan kegiatan gathering, ulang tahun atau mengadakan turnamen dapat menggunakan lapangan di TSC.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi nomor yang ada di tabel berikut, serta follow akun sosial media TSC untuk mendapatkan info-info terbaru. 

Lihat juga Alamat Lapangan Futsal Lainnya di Jakarta Timur

Alamat
Jl. Raden Inten II Blok A No. 30-31 Perum Pemda DKI, Duren Sawit, Jakarta Timur, DKI Jakarta


No. Telepon
021-8626087
021-8626088
0821-3000-0108


Jumlah Lapangan
9 (sembilan) lapangan dan 2 (dua) lapangan futsal standar internasional


Tipe Lapangan
Indoor


Jenis Lapangan
Polypropylen


Jam Operasional
09.00 – 23.00


Harga Sewa
Senin-Kamis:
09.00-12.00 Rp. 125.000,-
12.00-16.00 Rp. 150.000,-
16.00-23.00 Rp. 250.000,-

Jumat:
09.00-12.00 Rp. 120.000,-
12.00-06.00 Rp. 180.000,-
17.00-23.00 Rp  280.000,-

Sabtu-Minggu dan Hari Libur Nasional:
09.00-23.00 Rp. 250.000,-

Lapangan standar nasional Rp. 500.000


Fasilitas
- Hotspot Wifi
- Toilet
- Ruang ganti
- Shower panas dan dingin
- Tempat duduk penonton
- Lapangan Parkir


Website



Email
tifosisportcenter@gmail.com


Facebook
Tifosi Sport Center


Twitter
@TifosiSC_JKT, https://twitter.com/tifosisc_jkt


Foto








Video




Peta Lokasi







Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Lapangan Futsal Tifosi Sport Center Duren Sawit"

Post a Comment