Lapangan Bee Futsal adalah salah satu lapangan futsal di daerah Cengkareng, Jakarta Barat. Lapangan ini terletak di dalam Mall Taman Palm tepatnya di Lantai 9.
Anda dapat bermain di lapangan ini mulai jam 9 pagi hingga jam 12 malam. Penerangan untuk lapangan bila digunakan pada malam hari juga sangat baik. Ditambah tipe lapangan di sini semi indoor, sehingga sirkulasi udara sangat baik dan tidak pengap. Harga sewa lapangan juga tergolong cukup murah mulai dari 120 ribu sampai 160 ribu.
Bee futsal memiliki 3 lapangan semi indoor beralas rumput sintetis dengan ukuran standar internasional. Dengan kualitas lapangan yang sangat baik, di lapangan ini sering diadakan turnamen. Untuk info turnamen, silahkan menghubungi pihak pengelola.
Salah satu kelebihan lapangan futsal yang berada dalam pusat perbelanjaan adalah lengkapnya fasilitas. Mulai dari tempat makan dan minum sambil beristirahat, Anda juga dapat berjalan-jalan di dalam mall sebelum bermain futsal. Hal yang juga unik bila Anda mengunjungi lapangan ini yaitu Anda dapat melihat pemandangan Jakarta terutama pada malam hari dari ketinggian karena letak lapangan yang berada di lantai 9. Anda dapat menikmati pemandangan ini sambil menunggu giliran Anda bermain atau setelah bermain futsal sambil melepas lelah, mengobrol dan menikmati makanan serta minuman.
Lihat juga: Daftar Alamat Lapangan Futsal Jakarta Barat
makasih infonya min
ReplyDelete