Daftar Alamat Lapangan Futsal Di Cimahi



Futsal di Kota Cimahi terus mengalami perkembangan. Beberapa lapangan futsal terus tumbuh di kota ini. Beberapa lapangan memiliki lokasi yang sangat strategis sehingga mudah dijangkau bagi masyarakat kota Cimahi. Sejumlah fasilitas pun diberikan untuk kenyamanan para pengguna lapangan. Contohnya parkir yang luas untuk kendaraan bermotor, kantin yang menyediakan makanan dan minuman serta terjaga kebersihannya, loker untuk menyimpan barang bawaan, ruang tunggu yang nyaman bagi pemain dan pengunjung.


Harga sewa lapangan-lapangan futsal di Cimahi bervariatif dan cukup terjangkau. Untuk Anda yang biasa bermain futsal pada malam hari, penyewaan lapangan futsal di kota ini kebanyakan beroperasi hingga jam 12 malam (baca juga: Bermain Futsal Pada Malam Hari). Harga dibedakan dengan hari dan jam bermain. Beberapa lapangan juga membedakan harga berdasarkan jenis lapangan yang digunakan. Untuk lebih menarik pengunjung, pengelola juga memberikan harga diskon untuk pelajar atau harga member yang lebih murah dari harga normal.

Selain untuk tempat bermain dan nogkrong, beberapa lapangan futsal di kota Cimahi sering mengadakan turnamen atau kompetisi baik untuk umum atau pelajar. Tentunya ini menjadi ajang promosi bagi penyewaan lapangan futsal untuk memperkenalkan lapangan mereka. Selain itu lapangan yang sering mengadakan kompetisi biasanya memiliki kualitas lapangan yang baik serta standar nasional atau internasional. Juga didukung fasilitas-fasilitas agar kegiatan kompetisi berjalan dengan baik.

Berikut ini beberapa temapt untuk bermain futsal di kota Cimahi yang dapat Anda sewa bersama teman-teman. Untuk memudahkan pencarian lapangan, nama lapangan saya susun berdasarkan abjad disertai alamat dan nomor telepon. (updated 05-Des-2015).

Jangan lupa untuk melihat info turnamen atau kompetisi futsal yang ada di kota Anda di tahun 2016 ini, info turnamen ini selalu saya update berdasarkan info turnamen atau kompetisi futsal yang masuk, lihat di sini Info Turnamen dan Kompetisi Futsal Seluruh Indonesia di Tahun 2017

NAMA LAPANGAN
ALAMAT
NO TELEPON
Arena Futsal & Café
Jalan Pesantren No. 135, Cimahi, Jawa Barat
022-6611805
085659026685
Cibabat Futsal
Jl. Cibabat No. 138, Cimahi, Jawa Barat
022-6646850
Futsal Bumi Arena
Jl. Encep Kartawiria No. 60, Cimahi Utara, Cimahi, Jawa Barat 40512
022-87774559
082218495010
Moriz Futsal
Jl. Encep Kartawiria No.121, Cimahi Utara, Cimahi, Jawa Barat 40512
022-61193601
Pandiga Futsal
Jl. Sirnarasa No. 11, Cihanjuang, Cimahi Jawa Barat 40513
022-6654273 Fax. 022-6654258
Score Futsal
Jl. Haji Ali, No. 95, Karang Mekar, Cimahi Tengah, Cimahi, Jawa Barat
022-92277430
Jl. Cibabat 114 (Belakang Pizza Hut), Cimahi, Jawa Barat
022-72293535




Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

1 Response to "Daftar Alamat Lapangan Futsal Di Cimahi"

  1. Info Turnament Futsal Putra U-10, U-13 dan Putri Umum "Anniversary BPM Cup 1" pada tgl 26-27 Sep 2015. Di Lapangan KASSA Futsal Kp Sawah Pondok Gede Bekasi. Contact Person : Ali M HP: 0857-6954010/ 0838-704256
    : Zacky HP: 0896-25466058 Pin; 7CEF69BA
    : AS, HP: 0811-852723 Pin: 54A91616

    ReplyDelete